Cara Cepat Mengetahui Jenis Font yang Digunakan Pada Sebuah Desain Berdasarkan Gambar yang Kita Punya
Postingan ini telah diupdate pada tanggal 23 Agustus 2019
Dengan menambahkan video tutorial
Dengan menambahkan video tutorial
Cara Cepat Mengetahui Jenis Font yang Digunakan Pada Sebuah Desain Berdasarkan Gambar yang Kita Punya - Salah satu permasalahan dan paling sering dipertanyakan pada sebuah forum desain grafis adalah jenis atau nama font.
Kita dapat mengetahui jenis font yang digunakan pada sebuah desain hanya dengan bermodalkan gambr desain tersebut.
Cara ini cukup mudah dan cepat. Tetapi perlu sobat ketahui, bahwa sobat harus memiliki reolusi gambar yang baik pada desain dan tulisan yang sobat ingin cari jenis fontnya.
Hal-hal yang perlu sobat perhatikan jika ingin mencari nama atau jenis font dengan menggunakan sumber gambar
- Resolusi Gambar Harus Bagus. Bagus disini tidak harus HD atau High Resolution. Akan tetapi, jika diupload atau dilihat kira-kira tidak terlalu pecah atau blur.
- Bukan Font Custome. Bukan font custome atau sudah diedit oleh desainer. Font yang sudah diedit biasanya tidak akan ditemukan karena font tersebut memang tidak ada. Misalnya font Lobster tetapi sudah diedit bagian-bagian tertentunya.
- Font Terlihat Jelas. Artinya, pastikan font atau tulisan tersebut terlihat jelas jangan seperti tertindih font atau objek lain. Cara mengaatasi jika sobat menemukan font pada gambar seperti itu silahkan sobat edit dulu di photoshop agar tulisan dengan font yang sobat ingin cari terlihat jelas nantinya oleh sistem Font Identify.
Langkah Pertama - Kunjungi Situs Identify Font
Pertama sobat persiapkan gambar yang sobat dapat dan ingin sobat cari jenis font dari desain tersebut.
Setelah itu kunjungi situs berikut :
https://www.fontsquirrel.com/matcherator
Langkah Kedua - Upload Gambar
Beriktunya sobat upload gambar desain yanga ada font yang ingin sobat cari. Klik Upload Image
Cari gambar yang ingin sobat cari jenis fontnya.
Jika font tersebut masih bersama dengan font-font lain pada gambar yang sobat upload, silahkan sobat crop dengan cara menarik titik-titik sudut yang tersedia. Setelah itu klik Matcherate It!
Tunggu beberapa saat hingga proses selesai, dan jika ada, maka sobat akan melihat hasil pencarian jenis font tersebut pada jenis font yang disarankan dibawah.
Berikutnya tinggal sobat klik link downloadnya yang berwarna orange dan sobat akan diarahkan ke situs tempat download font tersebut.
Dari hasil pencarian tersebut kita mendapatkan hasil bahwa nama font yang digunakan pada desain yang kita ingin cari jenis fontnya pada teks tertentu ialah BD Cartoon Shout.
Silahkan sobat klik tombol downloadnya pada link yang tersedia di situs tersebut.
Tutorial dalam bentuk video bisa sobat tonton pada video berikut :
Itulah cara bagaimana kita bisa mendapatkan jenis font yang kita inginkan dari sebuah desain yang kita lihat dengan bermodalkan gambar.
Tentu saja tidak semua font bisa ditemukan, ada faktor-faktor yang mempengaruhi kenapa font yang ingin kita cari tidak dapat ditemukan atau tidak sesuai, seperti yang sudah saya jelaskan di awal.
Ok, itu saja artikel yang bisa saya tulis kali ini, semoga membantu dan saya sangat berterimakasih sekali jika sobat mau meluangkan waktu untuk menekan tombol share atau meninggalkan komentar agar saya bisa membuat artikel yang lebih baik lagi nanti.
Dan sobat bisa Subscribe channel youtube saya agar tidak ketinggalakan video tutorial terbatu dari saya. Terimakasih sudah berkunjung :)
Tag : font gratis keren, cara mencari font, cara mengetahui nama font dari gambar, situs pencari font dari gambar, identifikasi font dari gambar, font keren gratis.
Post a Comment for "Cara Cepat Mengetahui Jenis Font yang Digunakan Pada Sebuah Desain Berdasarkan Gambar yang Kita Punya"
Berkomentarlah yang baik. Jangan SPAM atau meninggalkan link aktif di dalam komentar.